APDFI Regional III Berkomitmen Untuk Meningkatkan Nilai UKTTK

Bertempat di Hotel Best Western Papilo Surabaya, APDFI Regional III Wilayah Kalimantan, Jawa Timur dan Bali mengadakan agenda Rapat Koordinasi selama 3 hari 14-16 Oktober. APDFI mengusung tema " Synergy and Collaboration of Education Sector for The Implementation of MBKM Curriculum in Vocational School. Adapun agenda rapat dalam kegiatan tersebut diantaranya :

- Rapat Koordinasi
- Seminar MBKM P.T Vokasi
- Evaluasi Hasil UKTTK 2022
- MoU & MoA International
- Poster Kompetition
- International Conference

Kegiatan diawali dengan regristrasi peserta, pembukaan, laporan Ketua Panitia Sambutan Ketua APDFI Regional III dan sambutan ketua APDFI.

Sambutan oleh Ketua APDFI Reg III oleh bapak apt. Supomo,M.Farm

 

 1. Seminar MBKM P.T Vokasi

Seminar perkembangan pendidikan vokasi di Indonesia oleh bapak Wikan Sakarinto,ST., M.Sc., Ph.D dengan materi Sinergi Kurikulum Vokasi berbasis MBKM dengan ujian kompetensi Keprofesian. 

Kebutuhan pasar di era serba digital saat ini mengeser pekerjaan yang membutuhkan keahlian berupa Hardskills. Empat keluhan dari Stake Holder / pengguna saat ini pada lulusan dari perguruan tinggi adalah kurang tahan menghadapi tekanan dalam dunia kerja, kurang dapat bekerja sama dalam tim, kurang dapat berkomunikasi baik secara lisan dan tulisan, kurang inisiatif dan mudah bosan.

Menurut bapak wikan, sebuah lulusan sebuah perguruan tinggi setelah lulus jangan mengandalkan sebuah ijazah tetapi softskills yang harus di asah.

 2. Evaluasi Hasil UKTTK 2022

Ujian Kompetensi Tenaga Teknis Kefarmasian merupakan sebuah alat ukur untuk mengukur seberapa jauh kesiapan mahasiswa dalam mengerjakan soal-soal dalam bentuk Vignette dengan metode CBT dengan jumlah 180 soal ditempuh dalam 180 menit.

Ketercapaian mahasiswa dalam melewati NBL (Nilai Batas Lulus) baik Prodi D3 Farmasi dan D3 Anafarma merupakan, patokan sebuah institusi berhasil menghadapi UKTTK. Nilai NBL dari 35,42 untuk tahun 2021 dan berubah menjadi 35,63 untuk prodi D3 Anafarma membuat mahasiswa, untuk termotivasi terus belajar melewati NBL.


 3. Poster Kompetition

Berbagai jenis penilitian disuguhkan berbentuk x banner dalam poster penelitian ilmiah. Pengembangan obat bahan alam masih dominan dalam ajang poster penelitian kali ini. Poster ilmiah baik dari mahasiswa dan dosen sangat bervariasi mengikuti perkembangan teknologi.

berbagai poster penelitian



Komentar

Postingan Populer

Cara Mudah Membuat Grafik Kurva Baku (Konsentrasi VS Absorbansi)

Cara Uji Disolusi dan Perhitungan

Nasib S1 Farmasi Terkini Tidak Dapat Mengurus STR